Menu Makanan Sehat di Bulan Puasa 2022

By | 09/04/2022

Cararesep.comMenu Makanan Sehat di Bulan Puasa 2022. Waktu berbuka puasa kini jadi momen yang ditunggu selama bulan Ramadhan.

Oleh karena itu tak sedikit yang sering kalap menyantap berbagai hidangan yang ada di meja makan. Padahal selama berpuasa, memperhatikan asupan nutrisi sangat penting agar tubuh tetap sehat.

Berikut ini sejumah makanan yang baik untuk dikonsumsi saat berbuka puasa dan daftar makanan yang sebaiknya dihindari saat buka puasa. 

1. Kurma

Mengkonsumsi Kurma dan air putih saat berbuka merupakan anjuran langsung dari Nabi Muhammad SAW.

Kurma merupakan buah yang memiliki gula alami, sehingga ketika berbuka dengan kurma akan dapat mengembalikan tenaga.

Buah asal kawasan Timur Tengah itu juga mengandung mineral yang baik untuk tubuh, yakni kalium dan serat.

2. Sup

Makanan berkuah seperti sup atau soto dapat menjadi pilihan yang tepat untuk menu berbuka puasa.

Selain memiliki kandungan cairan, sup juga mengenyangkan dan memberikan nutrisi yang cukup.

3. Alpukat dan telur rebus

Berikutnya dalah alpukat dan telur rebus, keduanya merupakan makanan yang mudah dicerna oleh lambung dan usus.

Sehingga mengkonsumsi alpukat dan telur rebus merupakan pilihan yang baik sebagai menu berbuka puasa.

4. Smoothies

Smoothies adalah minuman yang memiliki kandugan serat rendah, sehingga mudah untuk dicerna oleh tubuh.

Selain itu, ketika meminum smoothies untuk membatalkan puasa akan terasa sangat menyegarkan.

Menu Makanan Sehat di Bulan Puasa

1. Steam ikan atau ayam

Steam termasuk cara memasak yang tergolong mudah dan cocok dikonsumsi saat sahur. Menurut Putri, makanan ini sehat, bergizi, dan tidak memerlukan minyak.

“Ikan bisa dimarinasi saat malam setelah tarawih, simpan di kulkas. Bumbunya tinggal dipotong-potong, kukus ikan paling lama 15 sampai 20 menit, sudah jadi,” kata dia.

2. Nasi campur chia seed

Jika tidak suka nasi merah, Anda bisa mencampur nasi putih dengan biji chia saat memasak. Ini cocok agar nasi yang dikonsumsi juga kaya serat.

3. Sop ayam

Sop ayam, selain enak, juga bergizi tinggi. Sayuran di dalam sop juga bisa memenuhi kebutuhan nutrisi harian Anda.

4. Ubi dan singkong rebus

Chef Norman menyebut, ubi dan singkong rebus baik untuk mengganti asupan karbohidrat. Kedua makanan ini juga sehat dan cukup enak, bisa dimakan saat berbuka atau sahur.

“Daripada memilih gorengan, lebih baik makan kentang atau ubi rebus,” kata dia.

5. Buah-buahan

Norman menyebut, berbuka dengan gorengan hampir selalu menjadi pilihan berbuka masyarakat Indonesia. Tapi, alangkah baiknya jika makanan yang dikonsumsi saat berbuka adalah buah-buahan yang tinggi serat dan kaya vitamin serta mineral.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *