Resep Sop Kambing

By | 30/08/2012

Ada berbagai macam masakan dari daging kambing, ada sate kambing, gulai kambing, ada juga sop kambing dan berbagai macam masakan kambing lainnya. Kali ini cararesep akan membahas mengenai bagaimana cara membuat sop kambing yang lezat.

Dengan bahan-bahan yang sederhana dan cara pengolahan yang simpel mampu membuat sop sambal yang mempunyai citarasa yang istimewa. Resep lain : Resep Sup Konro

Bahan Sop Kambing

  • 500 gram paha kambing, dipotong-potong
  • 3 cm kayumanis
  • 3 butir cengkeh
  • 3 tangkai seledri, dibuat simpul
  • 3 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 2 3/4 sendok teh gula pasir
  • 3/4 sendok teh pala bubuk
  • 2 batang daun bawang, dipotong 1 cm
  • 100 ml susu cair
  • 1.500 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
sop kambing

sop kambing

Bumbu Halusnya

  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 cm jahe

Bahan Pelengkap

  • 1 buah tomat
  • 1 tangkai seledri, diiris halus
  • 2 buah jeruk nipis
  • 100 gram emping goreng
  • sambal cabai rawit

Cara Membuat Sop Kambing

  1. Rebus paha kambing bersama 1 lembar daun salam, 1 cm jahe di dalam 1.000 ml air sampai mendidih. Angkat dan buang airnya. Sisihkan dagingnya.
  2. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, kayumanis, cengkeh, dan seledri sampai harum. Masukkan paha kambing. Aduk rata.
  3. Tambahkan garam, merica bubuk, gula pasir, dan pala bubuk. Aduk rata.
  4. Tuang air. Masak sampai daging empuk. Tambahkan daun bawang. Biarkan layu.
  5. Tuang susu cair. Masak sambil diaduk sampai mendidih.
  6. Sajikan sop bersama bahan pelengkap.

* Sop kambing ini bisa disajikan untuk 6 porsi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *