Kita sudah tahu bahwasannya sambal hijau memang berasal dari Padang. Namun sambal hijau ini bukan yang seperti biasanya disajikan di warung makan padang, melainkan ada perbedaan sedikit yaitu dicampur dengan pete sebagai pemikat rasa. Wuih makin mantab nih rasanya sambal hijau kalo dipadu dengan petai.
Saya salah satu orang yang menyukai petai, hampir setiap singgah di warung makan saya menanyakan petai. Gak kebayang deh kayak apa ya kalo sambal hijau dicampur dengan petai pasti nikmat. Bagi anda yang berminat untuk membuatnya berikut ini adalah resep sambal hijau petai asli padang yang bisa anda coba. Resep lain : Resep Sambal Teri Kacang
Bahan Sambal Hijau Petai Asli Padang
- 10 buah cabai hijau utuh.
- 6 butir bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 2 buah tomat hijau.
- minyak goreng secukupnya
- lebih enak lagi minyak kelapa atau minyak bekas menggoreng ayam.
- 1 papan pete, kukus, kupas dan belah dua.
Cara Membuat Sambal Hijau Petai Asli Padang
- Kukus semua bahan sampai empuk, angkat.
- Giling kasar cabai, dan bawang, kecuali tomat, haluskan.
- Tambah garam dan gula bila suka.
- Tempatkan dalam wadah, masukan pete dan tambahkan minyak goreng secukupnya, aduk rata.