Bikin masakan daging yuuuk…kita bikin daging pedas saus tira, pasti rasanya menggigit nih. Bagi yang suka masakan daging saya rasa daging pedas saus tiram ini sudah sering anda buat atau setidaknya sudah pernah anda rasakan.
Aduh jadi pengen bikin daging pedas saus tiram nih…yuk ibu-ibu kita bikin bareng daging pedas saus tiramnya pasti asyik nih kalo bikin bareng-bareng..Resep lain : Resep Daging Kuah Petis
Bahan Daging Pedas Saus Tiram
- 300 gram daging sandung lamur, dipotong-potong kotak
- 1 buah bawang bombay, diiris panjang besar
- 2 siung bawang putih, dimemarkan
- 1 cm jahe, dimemarkan
- 3 buah cabai kering, dicincang kasar
- 3 sendok makan saus tiram
- 3/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 200 ml air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Daging Pedas Saus Tiram
- Panaskan minyak. Tumis bawang bombay, bawang putih, dan jahe sampai harum.
- Masukkan daging sandung lamur. Aduk sampai berubah warna.
- Tambahkan cabai kering, saus tiram, garam, dan gula pasir.
- Tuang air sedikit-sedikit. Masak sampai daging matang dan empuk.
* Daging pedas saus tiram ini bisa disajikan untuk 3 porsi