Empal Bakar Kombinasi Saus Tomat

By | 10/10/2013

Bagi yang suka masakan jeroan saya sarankan untuk mencoba masakan yang satu ini. Namanya empal bakar kombinasi saus tomat, terbuat dari kombinasi empal sapi yang diolah dengan resep khusus serta dipadukan dengan saus tomat membuat masakan ini sangat cocok disajikan di setiap suasana.

Mumpung sebentar lagi hari raya idul adha dan memotong hewan kurban bolehlah memanfaatkan moment ini untuk membuat masakan lezat idaman anda.

Bahan Empal Bakar Kombinasi Saus Tomat

  • 500 gram daging gandik
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1 bungkus bumbu pasta instan empal
  • 1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
  • 600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 2 lembar daun salam
empal bakar kombinasi saus tomat

empal bakar kombinasi saus tomat

Bahan Sausnya

  • 2 buah tomat merah
  • 1 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah besar
  • 2 butir bawang merah
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 1/8 sendok teh kaldu ayam bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 3/4 sendok teh gula pasir
  • 50 ml air

Bahan Pelengkapnya

  • 300 garam kentang, potong wedges, goreng
  • 1 buah tomat, potong wedges
  • 100 gram buncis, potong panjang
  • 100 gram wortel, potong panjang

Cara Membuat Empal Bakar Kombinasi Saus Tomat

  1. Pertama-tama potong daging melebar tebal 1 cm. Memarkan sampai agak pipih.
  2. Campurkanlah bumbu empal, daun salamm, daun jeruk, serai, dan santan. Masukkan daging. Aduk rata. Masak diatas api kecil sampai matang dan meresap.
  3. Bakarlah daging sambil diolesi bumbu dan dibolak balik hingga harum dan kecokelatan.
  4. Sekarang blender halus bahan saus. Masak diatas api kecil sambil diaduk sampai matang dan kental.
  5. Empal bakar kombinasi saus tomat siap disajikan. Sajikan daging bersama saus dan bahan pelengkap.

* Empal bakar kombinasi saus tomat ini bisa untuk 10 potong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *