Sensasi pedas yang menggigit biasanya selalu diidam-idamkan oleh para pemburu masakan kuliner sejati. Ayam bakar cuka sensasi pedas ini mungkin bisa menjadi masakan idaman bagi anda, terlebih dengan penambahan rasa pedas yang mantab pasti anda akan terkesima dengan citarasa yang ada.
Jika anda menginginkan sensasi pedas yang lebih mantab silahkan tinggal ditambah lagi cabenya sesuai dengan selera. Tertarik membuat ayam bakar cuka sensasi pedas? Yuk simak resep selengkapnya di bawah ini.
Bahan Ayam Bakar Cuka Sensasi Pedas
- 1 ekor ayam, dipotong 8 bagian
- 1 sendok makan ketumbar bubuk
- 5 siung bawang putih, dihaluskan
- 1 sendok teh kunyit bubuk
- 2 sendok makan kecap asin
- 3 sendok makan margarin, dilelehkan
- 300 ml air
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan cuka
- 1/2 sendok makan cabai bubuk
- 2 lembar daun salam
- 1/2 sendok makan merica hitam, ditumbuk kasar
- 1 1/4 sendok teh gula pasir
Cara Membuat Ayam Bakar Cuka Sensasi Pedas
- Terlebih dahulu rendam ayam dalam semua bumbu kecuali air. Tusuk-tusuk. Diamkan 1 jam dalam lemari es.
- Masaklah dengan api kecil sampai meresap. Masukkan air sedikit – sedikit dan masak sampai kental.
- Bakarlah ayam sambil sambil dioles sisa bumbu sampai matang.
* Ayam bakar cuka sensasi pedas ini bisa untuk 8 potong