Belum banyak yang tahu apa itu buah Bit…Buah ini memang masih jarang yang memanfaatkannya sebagai bahan utama atau bahan campuran masakan. Buah bit (beetroot) adalah buah yang berasal dari Amerika Utara. Sejauh ini baru sebagian negara-negara di eropa yang sudah memanfaatkannya. Sekedar perlu diketahui bahwasannya buah bit ini sangat baik untuk kesehatan mulai baik untuk pencernaan kita dan mampu mencegah penyakit tumor maupun berbagai jenis kanker.
Sekilas buah bit memang terlihat seperti bawang merah yang berukuran besar, bagian ini yang bisa dimanfaatkan adalah bagian umbi akarnya. Kini buah bit memang sudah dibudidayakan di Indonesia, namun sejauh ini belum banyak pasar-pasar tradisional yang sudah menyediakan buah bit dan hanya sebagian pasar-pasar modern yang sudah menyediakannya. (Kalo di tempat saya ya…:).
Buah bit memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, namun sejauh ini belum ada makanan terkenal yang terbuah dari buah bit. Lebih mudahnya mending kita buat buah bit ini menjadi jus yang segar…sehingga segarnya dapat manfaatnya pun akan kita rasakan. Nah berikut ini manfaat yang bisa kita dapatkan dari buah bit…
- Besarnya kandungan zat besi dalam buah bit bermanfaat untuk mengatasi masalah kurang darah seperti lemas, tidak berenergi dan anemia.
- Kandungan seratnya juga berkhasiat dalam mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit, susah buang air besar maupun kecil.
- Khasiat buah bit bagi kesehatan hati dapat dilihat dari kemampuannya untuk membersihkan racun yang mengendap di empedu maupun ginjal.
Selain dibuat jus, sebenarnya buah bit ini bisa diolah menjadi bahan campuran masakan. Tinggal anda rebus saja buah bit, kalo sudah masak terus kupas kulitnya kemudian buah bit bisa diolah menjadi asinan, salad maupun campuran soup.
Itulah beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan dari bit…Yuk mari kita manfaatkan buah bit ini supaya tubuh kita senantiasa sehat.