Bihun tak hanya bisa diolah untuk campuran masakan saja, namun bihun bisa menjadi bahan utama untuk membuat sebuah masakan yang istimewa.
Contohnya pada bihun kukus rasa keju ini, terbuat dari bahan utama bihun, telur, keju, susu cair, daging asap dan lain sebagainya. Idenya cukup sederhana, namun hasilnya luar biasa…menu hidangan ini tidak hanya cocok disajikan untuk keluarga saja, namun jika diinginkan Anda bisa menjajakkannya, dijamin deh banyak yang suka.
Bahan Bihun Kukus Campur Daging Rasa Keju
- 200 gram bihun, rendam dalam air panas selama 5 menit hingga lunak, tiriskan.
- 2 butir telur, kocok.
- 200 gram keju cheddar, parut.
- 250 cc susu cair.
- 50 gram wortel, parut memanjang.
- 6 lembar daging asap, cincang lalu sangrai.
- 75 gram keju parmesan.
- 1/2 sendok teh garam.
- Sedikit peterseli untuk hiasan.
Cara Membuat Bihun Kukus Campur Daging Rasa Keju
- Terlebih dahulu campur bihun dengan keju ke dalam mangkuk, lalu aduk sampai merata kemudian sisihkan.
- Sekarang campurlah susu, telur, wortel, keju parmesan, garam dan merica, aduklah kemudian tambahkan daging asap.
- Selanjutnya masukkan campuran bihun keju, aduklah hingga rata lalu tuang ke dalam mangkuk tahan panas, selanjutnya ratakan.
- Nah yang terakhir taburi keju parut. Kukuslah selama kurang lebih 15-20 menit hingga matang. Angkat dan sajikan selagi masih hangat.
* Bihun kukus rasa keju ini bisa untuk 4 Porsi